REVITALISASI WEBSITE DESA SUMBERSARI DI DISPERMADES PATI

  • Sep 18, 2021
  • Dispermades
  • BERITA, LINGKUNGAN, KEGIATAN

Mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus telah melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di wilayah Kabupaten Pati, Kecamataan Kayen yang tersebar di berbagai Desa dengan program unggulan revitalisasi website desa, moderasi beragama, penyusunan data base ekonomi desa dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). adapun Kuliah Kerja Nyata (KKN) adalah bentuk-bentuk pengabdian dari mahasiswa kepada masyarakat setempat dengan pendekatan ilmu pengetahuan kepada masyarakat pada tanggal 5 september di desa Sumbersari kecamatan Kayen telah menerima mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus. yang diserahkan oleh dosen pembimbing lapangan (DPL). KKN ini berlangsung pada 6 september sampai 6 oktober tahun 2021. [caption id="attachment_375" align="alignnone" width="300"] KUNJUNGAN, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Institut Agama Islam Negeri Kudus (IAIN) di Dispermades Pati()[/caption] berhubung website desa belum bisa diakses mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kudus, melakukan kunjungan di Dispermades Pati untuk berkoordinasi mengenai username dan password website desa Sumbersari.